Iklan

logo

Sri Sultan Hamengku Buwono X Mengajak Untuk Laku Prihatin Dalam Pergantian tahun 2020 2021



Yogyakarta, (AuraGunungkidul.com) - Sri Sultan Hamengku Buwono (HB) X menghimbau kepada seluruh masyarakat Yogyakarta untuk merayakan tahun baru 2021 dengan penuh prihatin. 

Dalam pergantian tahun ini Sri Sultan Hamengku Buwono X mengajak seluruh warga Yogyakarta untuk membatasi mobilitas dan merayakan tahun baru dirumah bersama keluarga.

"Pada tahun baru kali ini kita belajar untuk prihatin, mawas diri, evaluasi diri. Saya harap seluruh masyarakat, untuk tidak berpergian, berkumpul. Tetaplah kita saling menjaga satu sama lain dan membantu orang- orang yang terdampak Pageblug COVID 19,"Jelasnya.

Sri Sultan juga meminta agar seluruh masyarakat Yogyakarta untuk selalu meningkatkan rasa Tepo sliro, berdoa memohon kepada Tuhan di tahun yang batu ini, yakni 2021 akan menjadi tahun kebangkitan bagi kita semua.

Sementara itu Paku Alam  X Wakil Gubernur Kanjeng Gusti Pangeran Adipati Arya mengajak masyarakat Yogyakarta untuk flash back kebelakang, Karena ditahan ini banyak hal yang bisa dijadikan pelajaran. 

"Salah satu nikmat yang paling besar di masa Pageblug seperti saat ini adalah nikmat kesehatan. Semoga kita selalu senantiasa mendapat perlindungan dari yang maha kuasa dan ditahun 2021 nanti, akan lebih baik lagi dari tahun sebelumnya,"Pungkasnya.


(Redaksi)



Tonton Juga


Posting Komentar

0 Komentar